Monday, 10 December 2012

STUDI BANDING OSIS BALAVANTRA NAVARAKA

Pada tanggal 16,17 dan 18 November 2012, Osis Balavantra Navara mengadakan acara studi banding ke SMAN 5 Bandung dan SMA Taruna Nusantara Magelang. Studi Banding ini dimulai pada hari Jumat pagi pukul 07.00 dimana teman-teman Osis BN, 5perwakilan dari MPK, Pak Iwan selaku MPO Subseksi Humas, dan Pak Bubun selaku MPO Osis melakukan apel pemberangkatan sekitar 15 menit. Kami dilepas dengan sepatah dua patah kata dari Pak Parno sebelum melepas kepergian kami dengan berbagai nasehat, masukkan dan doa. Lalu pukul 07.30 kami memasukkan barang-barang bawaan kami ke bagasi bus dan melalui perjalanan ke SMAN 5 Bandung sekitar 2.5 jam dimana kami sampai pukul 10.00. Kami disambut hangat oleh osis dari SMAN 5 Bandung dan diiringi music dengan instrument angklung. Setelah menikmati acara sambutan, kami diarahkan menuju ruangan audio visual disana. Lingkungan SMAN 5 yang ramah membuat kami betah. Didalam ruangan kami dilayani oleh choir SMAN 5 Bandung yang menyanyikan lagu tradisional., Penampilan yang sangat apik sekali. Setelah itu Osis SMAN 5 Bandung mempresentasikan struktur osisnya dan bergantian oleh kami. Acara sharing dihentikan karena kami harus solat jumat. Sehabis solat jumat kami pamit pulang dan berfoto bersama. Setelah berfoto-foto, sekretaris kami, Echa, membawa sebuah kue ulang tahun untuk Bagus, Ketua Umum Osis kami. Ya, pada hari itu Bagus sedang berulangtahun dan kami memberi kejutan dengan sebuah kue. Happy Birthday, Bagusss!:) Setelah itu kami singgah di dago beberapa jam dan melanjutkan perjalanan kami naik bis ke SMA Tarnus Magelang.

         

Subuh sekali pukul 04.00 hari Sabtu kami singgah di salah satu masjid untuk solat subuh dan mampir ke restaurant untuk mandi dan sarapan pagi. Lalu pukul 08.00 kami sampai di SMA Tarnus. Tidak seperti di SMAN 5 Bandung kami disambut dengan formal, disini kami hanya disambut oleh perwakilan guru. Karna saat itu sedang diadakan kampanye dialogis pemilihan ketua Osis dan PK. Kami diantar ke tempat kampanye dan menonton sejenak sampai kami diantar ke wisma tamu untuk melakukan sharing. Osis yang kami temui adalah osis dari kelas 12 karena belum ada serah terima jabatan. Kami sharing hingga pukul 12. Lalu pamit pulang ditutup dengan foto bersama.  Lalu kami melanjutkan perjalanan kami ke Candi Borobudur:D
                                                                                                       

Sampai di candi Borobudur kami free time dan berfoto-foto, tetapi tidak begitu lama karna turunnya hujan dan kembali ke bis lalu lanjut ke malioboro. Sampai di malioboro pukul 18.30. Kami diberi waktu bebas hingga pukul 21.00. Kami membeli banyak sekali oleh-oleh dan belanjaan. Lalu melanjukan perjalanan untuk kembali ke Jakarta.                
Kami sampai di Jakarta pada pukul 11.00 karena selama perjalanan hujan lebat dan bis berjalan dengan hati-hati. Selama perjalanan kami menonton berbagai macam DVD, tapi kebanyakkan ada yang tidur karena capek hihihi pokoknya studi bandingnya seruuu! Selain kita bertukar pikiran, cerita dan budaya sekolah masing-masing. Disela-selanya kami mempererat hubungan teman-teman osis dan mpk.

   Kami beterimakasih sekali kepada Pak Iwan yang senantiasa menjaga kami dan memberikan kami kesempatan untuk menjalankan studi banding, juga pak Bubun dan pihak-pihak sekolah yang takbisa kami sebutkan satu-persatu.

                                      

No comments:

Post a Comment